Aplikasi Chatting yang Wajib Dimiliki Untuk Kebutuhan Profesional

Menjalankan bisnis pastinya membutuhkan perangkat berbasis teknologi guna menunjang usaha itu sendiri. Termasuk, sistem komunikasi yang merupakan alat vital untuk berhubungan dengan konsumen maupun mitra kerja. Apalagi, di era internet saat ini dimana kecepatan menjadi kebutuhan yang tak bisa diabaikan termasuk meresponi setiap keluhan maupun tawaran dari beberapa sumber.

Berbicara tentang komunikasi, tentunya tidak terlepas dari yang namanya aplikasi chatting. Saat ini, pengguna internet terbiasa memanfaatkan fitur yang disediakan oleh Yahoo! dan Gtalk. Namun sayangnya, seiring bertambahnya kebutuhan terasa semakin berkurangnya fitur yang dimiliki keduanya. Tentu saja, ini bisa berakibat buruk bagi perusahaan terutama di mata calon klien.

Nah, agar hal ini tidak terjadi, Cerita Medan kali ini memberikan beberapa alternatif media chatting yang bisa dipilih seperti :

Slack

Aplikasi chatting yang satu ini masih terbilang pemain baru namun tak sedikit yang mengakui kecepatan serta navigasinya yang begitu mudah. Fitur yang terdapat didalamnya sangat mumpuni yang membuat komunikasi dengan klien bisa berjalan dengan lancar. Salah satunya adalah fitur pencarian yang bisa melacak semua percakapan, akun yang terhubung serta beberapa data penting lainnya. 

Evernote

Meski evernote identik dengan media untuk mencatat segala ide dan planning, tapi kini penggunanya bisa berbagi dengan sesama anggota. Adalah “work chart” yang memudahkan siapa saja untuk melakukan diskusi tentang proyek atau ide tanpa perlu menggunakan email. Bahkan, jika dirasa ada informasi penting, bisa langsung disimpan secara permanen.

Campfire

Adapun fitur yang disediakan berupa grup chat namun sangat membatasi dalam hal pengiriman pesan secara personal. Agar diskusi berjalan secara terarah dengan mengundang beberapa teman, maka fitur “private room” bisa dimanfaatkan. Bahkan, jika ingin mengadakan konferensi gratis via telepon, aplikasi yang satu ini sangat mumpuni. 

Hipchat

Aplikasi ini merupakan besutan dari sebuah perusahaan teknologi yang berada di Australia. Sebelumnya, perusahaan ini sudah mengenalkan aplikasi Bitbucket yang cukup fenomenal. Adapun Hipchat merupakan aplikasi chatting yang cukup profesional dengan segala fitur yang menarik dan mumpuni. Respon yang diberikan juga cukup cepat, lengkap serta dapat dijalankan dengan mudah di berbagai platform. 

Bagi mereka yang ingin berkomunikasi via video chat dan real-time screen sharing, aplikasi ini layak menjadi pilihan. Untuk harganya sendiri cukup terjangkau untuk fasilitas dan kelebihan yang dijamin bikin proposal perusahaan akan lebih berkelas di mata klien. 

Dengan banyaknya aplikasi chatting tersebut, pastinya semakin memudahkan pelaku bisnis untuk menjalin komunikasi tanpa terhalang oleh waktu dan lokasi. Meski demikian, pastikan untuk selalu mengikuti perkembangan yang terjadi terutama dari segi fitur. Karena bukan tak mungkin, dalam waktu yang relatif cepat segala peningkatan akan terjadi. 
Tag : LifeStyle
0 Komentar untuk "Aplikasi Chatting yang Wajib Dimiliki Untuk Kebutuhan Profesional"

Komen datang masuk angin hilang !

Back To Top