Selfie Donat – Trend Terbaru Dunia Maya Layak Dicoba

Anda suka selfie dengan bibir monyong atau gaya sakit gigi? Sudah saatnya cara itu ditinggalkan karena trend selfie donat kini sudah mewabah terutama di beberapa sosial media. Adalah Karen X. Cheng, seorang mantan karyawan Microsoft yang pertama kali mengenalkan gaya selfie bak kue donat alias memiliki gaya melingkar.

Uniknya trend selfie kali ini tidak hanya sekedar menampilkan gambar yang terkesan monoton, tapi lingkungan sekitar saat pengambilan gambar pun dengan mudah tertangkap. Gerakan melingkar sekitar 360 derajat akan menghasilkan ilusi kamera yang sangat keren dan beda dari biasanya. 

Memang, sebutan selfie yang berbeda tak serta merta memberi pemandangan unik karena hasil gambar yang dihasilkan cenderung standar alias tak bergerak. Jika pun terasa unik, dikarenakan latar belakangnya saja yang berbeda hingga membuat orang rela melakukan hal yang ekstrim sekalipun.

Karen mengaku, selfie yang ada saat ini hanyalah menggunakan fasilitas kamera yang standar. Ambil posisi lucu dan imut, tekan tombol gambar maka hasilnya pun langsung terlihat. Padahal, fitur terbaru terus dilakukan pihak produsen smartphone bahkan terasa semakin canggih. Sehingga sangat sayang rasanya jika tidak dimanfaatkan semaksimal mungkin untuk menciptakan gaya unik dan bagus. 

Selain memanfaatkan segala kecanggihan yang ada pada gadget, Karen berujar jika selfie yang ia kenalkan mampu menciptakan film tentang hidup seseorang. Berbagai momen menarik bisa disajikan dengan cukup indah bak artis yang sedang memainkan perannya di sebuah film. Untuk mewujudkannya pun tak perlu kamera mahal nan canggih karena fitur pada perangkat mobile saat ini sudah mumpuni.

Ingin mencobanya? Caranya cukup mudah yaitu Anda memegang kamera smartphone yang diseting untuk pengambilan video. Gerakan gadget mengelilingi kepala atau seperti melingkar layaknya bentuk donat agar kamera bisa menangkap objek yang ada di sekitar saat Anda mengambil gambar. 

Agar hasilnya lebih bagus, sebaiknya pilih tema yang akan ditampilkan karena trend selfie donat ini bisa dijadikan sebagai cara untuk mengekpresikan perjalanan kehidupan sehari hari. Apakah Anda seorang pekerja yang ingin tampil layaknya bos, atau seorang ibu rumah tangga dengan liku liku perjalanannya. 

Aktifitas ini akan semakin menyenangkan karena pengguna smartphone bisa menyusun rekaman yang diambil dan mengeditnya menggunakan software. Setelahnya, Anda bisa menguploadnya di situs Youtube atau situs yang berbasis video lainnya. Bukan tidak mungkin, karya Anda akan diapresiasi berkat video pendek tentang perjalanan hidup.

Bagi Anda yang kurang paham tentang teknik pengambilan selfie donat ini, Karen telah membuat situs www.donutselfie.com yang berisikan tutorial serta tips lainnya. Bahkan, melalui situsnya ini, Karen berharap menjadi wadah untuk menampung segala kreatifitas yang dilakukan banyak orang di seluruh dunia dengan budaya dan kebiasaan yang berbeda pastinya.
Tag : LifeStyle
0 Komentar untuk "Selfie Donat – Trend Terbaru Dunia Maya Layak Dicoba"

Komen datang masuk angin hilang !

Back To Top